PENARIKAN PKL SISWA SMK NEGERI 1 PRINGAPUS

15 Oktober 2022 00:14:07, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1661x

Bertempat di gedung Rektorat UNW, dilaksanakan penarikan siswa Praktek Kerja Lapangan (PKL) SMK Negeri 1 Pringapus periode ganjil 2022/2023 oleh pihak Humas SMK N 1 Pringapus, Bapak Zulfa Efendi, S.Pd. Sedangkan penyerahan siswa PKL oleh Kabag Protokoler dan Humas UNW, yaitu Bapak Yoannes Romando Sipayung, M.Kom.
PKL yang telah berlangsung dari bulan Agustus - Oktober 2022, telah sukses memberikan pengalaman bagi kedelapan siswa SMK N 1 Pringapus dalam PKL di bagian Humas UNW. "Saya memiliki banyak ilmu dan pengalaman selama magang di Humas UNW. Tidak hanya ilmu dan pengalaman saja, tetapi mental dan keberanian saya diuji, karena selama magang, saya terlibat di dalam kegiatan (event) yang diselenggarakan oleh UNW. Dari setiap kegiatan dan bertemu dengan banyak orang, membuat mental saya terasah dan semakin baik". Ujar salah satu siswa PKL.
Bapak Zulfa Efendi mengucapkan banyak terima kasih kepada UNW yang telah memberikan banyak ilmu kepada para siswa PKL tersebut. Berharap kedepannya antara SMK N 1 Pringapus dengan UNW bisa terjalin kerjasama yang baik dalam PKL siswa periode berikutnya.
Pada kesempatan yang sama, Kabag Humas UNW juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan SMK N 1 Pringapus dan berharap bisa bekerja sama di lain kesempatan.
>Rektor UNW, Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum disela waktunya, memberikan harapan dan doa kepada para siswa supaya ilmu yang telah diperoleh, dapat diterapkan dan berguna. Beliau juga menuturkan supaya selepas lulus dari sekolah, agar para siswa bisa melanjutkan kependidikan yang lebih tinggi.
Diakhir penarikan siswa PKL, dari Humas UNW memberi kenang-kenangan berupa sertifikat penghargaan kepada setiap siswa PKL dan pihak SMK N 1 Pringapus juga memberikan cendera mata kepada UNW.

 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print