PENGIRIMAN RELAWAN COVID UNW TERBANYAK DI INDONESIA

03 September 2021 09:49:55, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1647x

RECON (Relawan Covid-19 Nasional) merupakan bagian dari program “Kampus Lacak Covid-19” yang menjadi salah satu langkah strategis dari program Kampus Siaga yang sudah dicanangkan oleh Direktorat Jenderal Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan (Kemkes) dan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Ditjen Dikti Kemdikbud) dalam penanggulangan pandemi Covid-19.

Universitas Ngudi Waluyo ikut mengimplementasikan program Kampus Siaga untuk membantu penanggulangan pandemi Covid-19 melalui penguatan contact tracing oleh relawan mahasiswa dan civitas akademika. Bentuk implementasi dari program ini meliputi pemberdayaan dan pengembangan mahasiswa, pemberdayaan masyarakat, penguatan peran perguruan tinggi dalam menanggulangi Covid-19, kolaborasi antara perguruan tinggi dengan fasilitas pelayanan kesehatan primer. Program RECON Kampus Siaga ini sejalan dengan Tridharma Perguruan Tinggi untuk selalu berkontribusi kepada bangsa dan negara khususnya dalam hal penanggulangan pandemi Covid-19. Universitas Ngudi Waluyo berkomitmen penuh untuk mendukung program tersebut dibuktikan dengan pencapaian UNW menjadi Institusi dengan jumlah relawan terbanyak pada program RECON bersanding dengan 193 Institusi lain di seluruh Indonesia.

Program RECON ini dilaksanakan mulai dari bulan April sampai dengan Agustus 2021. Mulai dari sosialisasi program dari Ditjen Dikti Kemdikbud dan Kementerian Kesehatan ke Perguruan Tinggi, Rekrutmen Relawan, Pelatihan, Pelaksanaan dan di tutup dengan Evaluasi.

Mahasiswa yang diterima menjadi relawan contact tracer dibekali ketrampilan dan pengetahuan sebelum terjun langsung dalam pelaksanaan tracking di fasilitas pelayanan kesehatan. Pelatihan yang diberikan kepada relawan antara lain komunikasi efektif, perubahan perilaku, pengendalian Covid-19, pendampingan karantina dan isolasi mandiri serta penggunaan aplikasi Silacak (Sistem Informasi Pelacakan Kontak Covid-19).

Dengan adanya program Kampus Lacak Covid-19 ini diharapkan dapat menurunkan angka kasus positif Covid-19 (positivity rate) di masing-masing daerah dan mencegah penyebaran cluster keluarga dan komunitas. Dibawah pendampingan dari Sri Lestari, S.KM, M.Kes selaku dosen pendamping dari Program Studi Kesehatan Masyarakat, UNW telah mengirimkan sebanyak 131 mahasiswa dari UNW yang telah mengikuti program tersebut. Berdasarkan dari situs  www.datastudio.google.com, UNW menduduki urutan pertama sebagai Institusi dengan pengirim terbanyak relawan Covid-19 se-Indonesia.

Rektor UNW, Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum, mengatakan bahwa mahasiswa UNW yang menjadi relawan covid-19 memiliki motivasi yang kuat karena dijiwai kesadaran akan nilai peduli kemanusiaan dan juga sebagai pembuktian bekal teori yg selama ini mereka peroleh dari bangku kuliah untuk diimplementasikan pada permasalahan nyata ikut mendukung penuntasan pandemi covid-19 yg saat ini terjadi di Seluruh dunia, dan khususnya di Indonesia. Beliau juga mengatakan, bahwa kesadaran tinggi tersebut sebagai buah komitmen mahasiswa pada visi UNW sebagai kampus yang unggul, berbudaya sehat, dan bereputasi internasional.

 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print