Pembukaan OKEMABA 2018 |
28 Agustus 2018 10:29:45, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1471x |
Pembukaan kegiatan Masa Orientasi Mahasiswa Baru (OKMABA) Universitas Ngudi Waluyo tahun 2018 ini berlangsung cukup meriah dan semarak. Selain diikuti oleh sekitar 1500 mahasiswa baru dari berbagai program studi di UNW juga dihadiri oleh Sekretaris Direktur Jenderal Kelembagaan Kemenristekdikti Dr. Ir. Agus Indarjo, M.Ph. Selain itu, pada kegiatan yang berlangsung pada 27 Agustus 2018 di GOR Graha Krida Cendekia UNW ini juga dihadiri oleh Koordinator LLDIKTI Prof. Dr. DYP. Sugiharto, M.Hum dan perwakilan dari BNN Jawa Tengah yang pada saat itu menandatangani kerjasama dengan UNW terkait dengan pencegahan dan pemberantasan peredaran narkoba. Selain diisi dengan berbagai macam hiburan, kegiatan pembukaan OKMABA tersebut juga diisi kegiatan kuliah umum yang disampaikan oleh Rektor UNW, Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum. |
|