Penutupan Dies Natalis ke-26 Universitas Ngudi Waluyo |
31 Agustus 2020 11:21:30, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1708x |
Rangkaian Dies Natalis ke-26 Universitas Ngudi Waluyo ditutup dengan kegiatan penyerahan penghargaan Anugerah Sekolah Berbudaya Sehat 2020 yang diikuti oleh kepala sekolah dan guru dari berbagai jenjang pendidikan mulai dari Taman Kanak-Kanak sampai dengan Sekolah Menengah Atas di Jawa Tengah. Para peserta pada ajang tersebut menuliskan pengalaman pembelajaran mereka dalam bentuk "Best Practice" sesuai dengan tema kegiatan yakni "Mewujudkan Sekolah Berbudaya Sehat pada Generasi Milenial". Untuk lomba pembuatan Logo Dies Natalis ke-27 UNW, finalis yang berhasil meraih juara 1 yakni Amirudin Yahya dari SMK Ibu Kartini Semarang, juara 2 Aditya Fajar Maulana juga dari SMK Ibu Kartini Semarang dan juara 3 diraih oleh Lutvia Nurul Istikomah dari SMKN 1 Kebumen. Untuk lomba pembuatan Vlog, finalis yang meraih juara 1 yakni Nida Chintya dari SMAN 1 Ambarawa, Juara 2 diraih oleh tim dari SMK Ibu Kartini Semarang dan juara 3 berhasil diraih oleh Kevin Arnandes dari SMAN 1 Parakan. |
|