Fakultas Keperawatan Universitas Ngudi Waluyo mengadakan kegiatan kuliah umum hari Kamis, 30 Oktober 2019 pukul 09.00 -12.00 WIB dengan tema Perawat Berintegrasi Perawat Berkualitas di Era Revolusi Industri dengan narasumber Dr. Ta'adi, M.H.Kes.
Pada kuliah umum ini dihadiri juga oleh Dekan Fakultas Keperawatan, wakil dekan, dosen keperawatan dan jajarannya, serta mahasiswa keperawatan UNW.
Acara dibuka oleh sambutan dari Dekan Keperawatan UNW Rosalina, S.Kp.,M.Kes. Dalam sambutannya, dia menyampaikan bahwa saat ini memasuki Era Revolusi 4.0, ini semuanya berbasis data semakin memudahkan orang untuk mendapatkan informasi apapun yang mereka inginkan. Internet untuk segala aktivitas, dampaknya pada Indonesia salah satunya gerakan Pemerintah Literasi baru fokus pada literasi utama seperti digital,literasi teknologi, dan manusia maka dari itu perubahan-perubahan yang sangat cepat, pemberi pelayanan kesehatan kita juga harus bergerak cepat.
Dilanjutkan oleh narasumber Dr.Ta'adi, M.H.Kes yang menjelaskan bahwa integritas adalah bagaimana dalam kondisi yang berbeda dia tetap stabil bahkan dalam kondisi penuh tantangan dan dilanjutkan sesi tanya jawab dengan mahasiswa.
Siti Haryani, S.Kp.,Ns.,M.Kes selaku ketua panitia berharap semoga diterapkan khususnya di dalam kehidupan sehari-hari khususnya saat mahasiswa dalam hal ini saat praktek sudah dibangun walaupun statusnya bukan pekerja sehingga nilai itu sudah tertanam, dan nantinya mereka memiliki integritas.
"Kita akan membekali mahasiswa sebagai calon perawat yang nantinya memiliki nilai-nilai integritas kalo sudah ada integritas tinggi agar menghasilkan orang-orang yang berintegritas", Tandas Ketua panitia. |