UNIVERSITAS NGUDI WALUYO GELAR HALAL BIHALAL

10 Mei 2022 15:01:49, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1270x

Setelah menjalankan ibadah puasa Ramadan dan merayakan Idul Fitri, biasanya umat Muslim di Indonesia akan melakukan tradisi Halal Bihalal.br style="text-align: start;"> Halal Bihalal ini merupakan kegiatan saling memaafkan antar manusia dan memanjangkan tali silaturahmi antar kerabat atau keluarga. Kegiatan tersebut sudah menjadi tradisi di Indonesia yang selalu melekat setiap perayaan Hari Raya Idulfitri. Halal bihalal ini sering kali diadakan dalam lingkup keluarga besar, lingkup kantor, hingga organisasi atau instansi swasta maupun pemerintah.

Begitu juga yang dilakukan oleh Universitas Ngudi Waluyo dan Yayasan Ngudi Waluyo Ungaran. Pada tanggal 10 Mei 2022, UNW mengadakan acara  Halal bihalal yang bertempat di Masjid Al-Rafaah Kampus UNW, yang dihadiri oleh para pengurus Yayasan Ngudi Waluyo Ungaran dan keluarga besar Civitas Akademika Universitas Ngudi Waluyo. Halal bihalal tahun 2022 ini mengangkat tema “Indahnya Kebersamaan: Satukan Tekad -  Satukan Hati untuk Meraih Kampus Berprestasi”, dengan pembicara Bapak M. Yusuf A. Hasyim, Ph.D.

Kegiatan halalbihalal ini diawali dengan pembacaan Ayat Suci Alquran oleh Bapak M. Nur Ikhsan, dilanjutkan dengan sambutan Rektor UNW, Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum dan sambutan Ketua Umum Dewan Pengurus Yayasan Ngudi Waluyo Ungaran, Prof. Dr. DYP Sugiharto, M.Pd.Kons

Rektor UNW mengatakan bahwa di masa pandemi Covid 19 yang belum berakhir ini, di lebaran yang ketiga selama pandemi ini tetap bisa menguatkan tali silaturahmi melaksanakan Halal bihalal secara luring meskipun harus tetap memperhatikan protokol Kesehatan.

Lebih lanjut, Beliau berharap dengan Idul Fitri akan tercipta masyarakat kampus yang fitri pula, yang akrab dengan gaya hidup new normal, hidup berdampingan dengan Covid 19. Semoga imunitas pribadi dan sosial tetap terjaga dengan baik, dan senantiasa diberi kesehatan, keselamatan, dan keberkahan di bulan yang fitri ini.

Bapak M. Yusuf A. Hasyim, Ph.D dalam ceramahnya menyampaikan bahwa budaya Indonesia dalam merayakan Idul Fitri sangat luar biasa kebersamaannya, karena kehidupan di Indonesia itu memiliki budaya yang berbeda-beda dengan negara-negara timur tengah dan lainnya. Perayaan Idul Fitri di Indonesia dilakukan silaturahmi ke tempat sanak saudara, sedangkan di negara-negara timur tengah itu tidak melakukan hal tersebut.

 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print