UNW Dukung Program Lansia Tangguh |
23 Agustus 2018 21:34:18, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1789x |
Universitas Ngudi Waluyo (UNW) Ungaran mendukung penuh Program Lansia Tangguh di Kabupaten Semarang. Menindaklanjuti hal itu, Selasa (21/8) kemarin, mahasiswa KKN Tematik UNW 2018 bersama staf Penyuluh KB Kecamatan Bawen telah menyelenggarakan Penyuluhan Bina Keluarga Lansia (BKL) di Aula Kecamatan Bawen. “Lansia Tangguh menjadi salah satu Program KKN Tematik tahun ini, bersama Staf Penyuluh KB kami kembali memaparkan tujuh dimensi lansia tangguh agar dipahami oleh masyarakat,” kata Dosen Pembimbing Lapangan KKN Tematik UNW 2018 Kecamatan Bawen, Rissa Laila Vifta. Tema sasaran KKN tahun ini, ditentukan berdasarkan kajian berkelanjutan yang dilakukan oleh dosen dan mahasiswa UNW. Dari kajian diketahui, bila sejumlah wilayah termasuk Bawen banyak dijumpai lansia yang perlu pendampingan. “Lansia perlu didampingi agar mereka sehat, mandiri, aktif, dan produktif,” ujarnya. Penyuluhan diikuti para warga lansia dari empat desa/kelurahan. Diantaranya Desa Doplang, Asinan, Kandangan, Kelurahan Bawen, dan Kelurahan Harjosari. Di hadapan peserta yang hadir, Penyuluh KB Kecamatan Bawen, Hari Widodo menyampaikan paparan tentang Konsep Dasar Lansia Tangguh. “Peran keluarga sangatlah penting, apa yang dikehendaki para lansia jangan dihalangi. Melainkan perlu pendampingan agar yang bersangkutan semangat serta produktif meski usianya sudah tidak muda,” papar Hari. Jika semangat itu ada, ia yakin usia harapan hidup para lansia akan bertambah panjang. Data yang dihimpun menyebutkan, setidaknya ada empat kriteria pembangunan kota/desa yang ramah lansia. Diantaranya mencakup ruang dan bangunan terbuka, perumahan, dukungan masyarakat dan pelayanan kesehatan, serta terpenuhinya transportasi yang baik. Selama sehari, di lokasi yang sama juga digelar kegiatan pemeriksaan kesehatan, donor darah, hingga penyuluhan generasi berencana melibatkan siswa, Puskesmas, dan PMI Kabupaten Semarang. Tema kesehatan masyarakat, lanjut Dosen Pembimbing Lapangan KKN Tematik UNW 2018 Kecamatan Bawen, Ida Sofiyanti, memang menjadi program prioritas kampus untuk mewujudkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di Kabupaten Semarang. “Mahasiswa UNW juga kita arahkan untuk memberikan pemahaman tentang risiko pernikahan dini. Menyusul dari observasi kami, Desa Kandangan Bawen termasuk butuh perhatian tentang itu,” imbuh Ida. |
|