UNW Jalin Kerjasama Dengan Polres Semarang

05 April 2018 08:42:51, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 2101x

Universitas Ngudi Waluyo (UNW) menjalin kerjasama dengan Polres Semarang ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman yang diadakan di Komplek Gubug Mang Engking Ungaran, Rabu (4/4) oleh Rektor UNW, Prof. Dr. Subyantoro, M.Hum. dengan Kapolres Semarang, AKBP Agus Nugroho, S.I.K., M.H. 

Nota kesepahaman tersebut merupakan sebuah awalan kerjasama tentang Tri Dharma Perguruan Tinggi guna meningkatkan sinergitas antara lembaga yang promoter (Profesional, Modern dan Terpercaya). Kerjasama ini selain meliputi penelitian, pengembangan sumber daya manusia dan pengabdian masyarakat juga ada pula pemenuhan kebutuhan latar belakang profesi personel Polres Semarang dengan penerimaan sebagai mahasiswa Program Studi S1 Hukum dan S1 Teknik Informatika UNW sebagai wujud konkret dari kerjasama tersebut. Prof. Subyantoro menerangkan bahwa nota kesepahaman ini merupakan payung hukum rintisan kerjasama antara UNW dengan Polres Semarang dalam menerapkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. "Ke depannya, kami akan melakukan pengembangan bagi masing-masing institusi terkait sumber daya manusia maupun dukungan pada gerakan anti narkoba hingga gerakan cinta tanah air" ujarnya.

Nota kesepahaman ini merupakan nota kesepahaman perdana UNW dengan Polres Semarang. Ke depannya, UNW akan mengadakan berbagai kerjasama yang dipayungi oleh nota kesepahaman dengan sejumlah instansi, baik instansi pemerintah maupun swasta. Mengapresiasi rintisan kerjasama tersebut, AKBP Agus Nugroho mengatakan bahwa Polres Semarang mendukung terbukanya kesempatan bagi anggota Polres Semarang untuk menempuh pendidikan lanjutan, khususnya Program Studi S1 Hukum. "Rintisan kerjasama ini juga membuka kesempatan pelaksanaan penelitian, pengembangan sumber daya manusia, pengabdian masyarakat antara Polres Semarang dengan Universitas Ngudi Waluyo," pungkasnya.



 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print