UNW Meraih Target Prestasi pada Pomprov 2019 di Surakarta

29 Juli 2019 11:40:36, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 1787x

    Tim Atletik Universitas Ngudi Waluyo berhasil mencapai target medali dengan memperoleh 2 medali pada gelaran Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi Jawa Tengah 2019 di Universitas Sebelas Maret Surakarta pada 26-27 Juli 2019, Tim Atletik UNW yang digawangi oleh Wahyu Nur Aini dan  M.Sodik selaku pelatih berhasil memperoleh dua medali yakni medali emas pada cabang olahraga  Lempar Cakram dan medali perak pada cabang olahraga Tolak Peluru. 

    Guntur RP Herdinata, M.Pd. selaku dosen yang mendampingi kontingen UNW merasa bangga bahwa anak didiknya di Program Studi Ilmu Keolahragaan UNW berhasil meraih prestasi dengan sukses memenuhi target perolehan medali  pada gelaran Pomprov tersebut. "Semoga prestasi mahasiswa UNW pada gelaran Pomprov  berikutnya akan jauh lebih bersinar ." ujarnya di akhir gelaran tersebut. "Semoga hasil pada gelaran Pomprov 2021 akan lebih baik dalam persiapan serta dukungan dan berhasil mencapai target seperti yang direncanakan." pungkasnya.

 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print