UNW Siap Berikan Beasiswa Penuh Untuk Atlet Berprestasi

15 Desember 2018 04:25:41, Submit:Romando Sipayung, Dilihat: 3083x

Universitas Ngudi Waluyo (UNW) Ungaran siap memberikan beasiswa berupa biaya pendidikan penuh bagi atlet Kabupaten Semarang yang berprestasi. Keterangan tersebut disampaikan Rektor UNW Ungaran, Prof.Dr. Subyantoro M.Hum. disela Penyambutan dan Pemberian Tali Asih untuk Kontingen Porprov XV di Aula UNW Ungaran, Jumat (14/12) siang. Menurutnya, UNW dan Koni Kabupaten Semarang dalam waktu dekat akan bersinergi dalam rangka pengembangan prestasi atlet.

“Apalagi UNW Ungaran, tahun ini insallah akan membuka Program Studi (Prodi) Ilmu Keolahragaan. Nantinya prodi ini berada di bawah Fakultas Ilmu Kesehatan,” kata Prof Subyantoro.

Prodi yang dimaksud, sudah diajukan ke pusat dan diharapkan bisa turun Surat Keputusannya pada akhir Desember 2018 ini. Dengan demikian, prodi yang dimaksud bisa mulai menerima mahasiswa pada tahun ajaran baru atau September 2019 mendatang. Sejalan dengan itu, UNW Ungaran siap menyediakan sumber daya manusia sebagai pelatih atau pun sebagai tempat pelatihan bagi atlet yang berprestasi.

“Untuk mahasiswa baru, kami memberikan kesempatan berupa beasiswa prestasi non akademik salah satunya bagi para olahragawan untuk bisa kuliah di UNW Ungaran. Beasiswanya  full gratis biaya pendidikan, bagi mereka yang berprestasi minimal tingkat Provinsi Jawa Tengah,” tandasnya.

Berbicara prestasi atlet, Prof Subyantoro menilai, Kabupaten Semarang banyak potensi prestasinya. Hanya saja, jika melihat peta prestasi atlet di Jawa Tengah memang didominasi atlet dari Kota Semarang dan Kota Surakarta. Itu menurutnya, karena di dua wilayah itu ada dukungan penuh dari sektor pendidikan khususnya universitas.

“Kota Semarang, ada tiga perguruan tinggi yang mengelola keolahragaan. Sementara Kota Surakarta, juga sama sehingga mereka pasti menang. Nah, mumpung UNW Ungaran buka prodi baru siapa tahu nanti bisa mendorong prestasi olahraga di Kabupaten Semarang,” terangnya.

Menanggapi hal itu, Wakil Bupati Semarang, Ngesti Nugraha menyatakan, pihaknya mengapresiasi apa yang diwacanakan UNW Ungaran. Menurutnya, prestasi yang diraih para atlet yang bertanding di Porprov XV sangat mengembirakan menyusul bisa masuk delapan besar.

“Dengan adanya dukungan dari UNW Ungaran, diharapkan prestasi olahraga Kabupaten Semarang akan lebih meningkat lagi,” kata Ngesti.

Sebagaimana diketahui, perolehan medali dari atlet Kabupaten Semarang pada Porprov 2009 silam sudah masuk 10 besar. Tetapi kemudian pada Porprov 2011, perolehan medali melorot jauh ke posisi 16 dan baru di penyelenggaraan Porprov tahun ini perolehan medali atlet Kabupaten Semarang bisa naik ke posisi 8 besar sebagaimana yang dikatakan Ketua Umum Koni Kabupaten Semarang, Henky Prasetyo Soemitro di awal sambutannya.


 
 


Kembali kehalaman sebelumnya   Print